6 Tips Tetap Nyaman Saat Menstruasi

Setiap perempuan dalam usia reproduksi dipastikan akan mengalami menstruasi, dan menstruasi atau haid seringkali menimbulkan rasa nyeri, kram, dan perubahan mood yang seringkali membuat perempuan merasa kurang nyaman. Untuk mengatasinya, berikut tips tetap nyaman saat menstruasi yang bisa anda coba

Tetap Nyaman Saat Menstruasi

Gambar Nyaman Saat Menstruasi

Menstruasi atau haid adalah sebuah proses keluarnya darah dan luruhan dinding rahim dan biasanya terjadi selama sekitar 3 sampai 7 hari.

Di masa menstruasi, banyak perempuan mengeluh karena mengalami gejala gangguan fisik seperti rasa nyeri atau kram, mual, gatal, dan perubahan mood. Gangguan tersebut bersifat umum, artinya dirasakan juga oleh sebagian besar perempuan saat masa menstruasi.

Dan berbicara mengenai rasa nyaman, berikut beberapa tips yang bisa sista coba agar tetap nyaman di saat menstruasi
  1. Pada saat haid, sangat dianjurkan untuk memperbanyak konsumsi sayuran serta buah-buahan dan diikuti dengan meningkatkan asupan cairan, serta hindari mengkonsumsi makanan pedas dan berminyak.

  2. Menstruasi bukan berarti anda menjadi pasif. Tetaplah beraktifitas seperti biasa dan usahakan untuk melakukan olahraga ringan di waktu senggang

  3. Ganti pembalut yang anda gunakan secara rutin, disarankan setiap 4 atau maksimal 6 jam sekali

  4. Sangat disarankan untuk hanya menggunakan celana dalam berbahan katun baik di masa menstruasi maupun setelah menstruasi agar kelembaban area miss v dapat terjaga dan menghindarkan anda dari infeksi jamur yang dapat memicu keputihan

  5. Jika terpaksa menggunakan celana dalam berbahan sintetis, baiknya ganti celana dalam setiap 5 jam sekali, dan

  6. Pilih pakaian yang nyaman dan tidak ketat untuk anda gunakan di masa menstruasi.
Tips-tips di atas mungkin terkesan sederhana, namun percayalah, dengan mengikutinya anda akan tetap nyaman di saat menstruasi.
Reserved for ads

Artikel Lainnya ;

Memuat...